Mahasiswa Prodi Administrasi Publik (ADM Publik) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Almuslim (Umuslim) melaksanakan studi banding ke Dewan Perwaklan Rakyat (DPR) Kabupaten Bireuen, Senin (03 Juni 2024), kegiatan tersebut mengusung tema “Sekolah Parlemen”. Menurut Dekan FISIP Umuslim Jamaluddin, S.E., M.Si., AK., CA kegiatan ini bertujuan untuk memperluas wawasan dan pemahaman mengenai fungsi dan peran parlemen dalam sistem pemerintahan, serta meningkatkan partisipasi mahasiswa dalam proses demokrasi.
Mahasiswa serta dosen merasa sangat terhormat dapat diterima di gedung yang menjadi pusat pengambilan keputusan penting bagi daerah ini. Kehadiran tersebut mencerminkan komitmen mahasiswa untuk belajar dan berkontribusi lebih baik bagi masyarakat.
Pada kesempatan tersebut mendengarkan paparan langsung dari Ketua DPR Kabupaten Bireuen Rusyidi Mukhtar, S.Sos yang merupakan alumni FISIP Umuslim dan saat ini juga menjabat Ketua Dewan Pembina Yayasan Almuslim Peusangan yang menaungi Umuslim. Ketua DPR Kabupaten Bireuen serta jajarannya juga menerangkan berbagai aspek penting, seperti proses legislasi, pengawasan, dan penganggaran. Sehingga peserta studi banding dapat memahami lebih dalam mengenai tantangan yang dihadapi para legislator dalam menjalankan tugas mereka serta strategi yang digunakan untuk mengatasinya.
Selain itu, kegiatan ini juga akan memberikan kesempatan bagi mahasiswai untuk berdialog langsung dengan para anggota dewan, bertukar pandangan, dan berdiskusi mengenai isu-isu yang relevan dengan pembangunan daerah. Para mahasiswa percaya bahwa interaksi ini akan memberikan wawasan baru serta menginspirasi mereka untuk lebih aktif dalam peran masing-masing di masyarakat.
Fitri Ernalis, S.Sos., M.AP selaku Wakil Dekan I dan dosen berharap bahwa pengalaman ini akan menjadi landasan yang kuat bagi mahasiswa dalam memahami mekanisme kerja parlemen dan mendorong mereka untuk turut serta dalam proses demokrasi yang sehat dan konstruktif. Dengan demikian, mereka dapat berperan lebih efektif dalam mewujudkan aspirasi masyarakat dan memajukan daerah Kabupaten Bireuen.
Deka FISIP Umuslim mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ketua DPR Kabupaten Bireuen beserta jajarannya yang telah menerima studi banding tersebut dengan baik dan memberikan kesempatan untuk belajar secara langsung dari pengalaman mereka. Semoga kegiatan ini menjadi awal dari kolaborasi yang lebih erat antara masyarakat dan parlemen, demi terciptanya pemerintahan yang lebih transparan, akuntabel, dan responsif terhadap kebutuhan rakyat. (al)