Dekan FISIP Umuslim Jamaluddin, SE.,M.Si.,CAFP Pemateri PKM Internasional di Thailand.

Jamaluddin, SE.,M.Si.,CAFP selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Almuslim (Umuslim) Sabtu, 29 Juni 2024 di Hatyai – Thailand, menjadi pemateri pada kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Internasional di Thailand, dengan mengambil tema” Empowering Local Communities through Creative Economy Education“. Kegiatan ini dilaksanakan di Al-Hidayah Waqaf Foundation for Education and Social Development Thailand.

“Pengabdian ini memberi pemahaman kepada peserta terhadap peran penting dalam menciptakan kebijakan yang mendukung pemberdayaan komunitas, seperti melalui regulasi yang mendukung koperasi atau melalui insentif untuk investasi di tingkat lokal”, Ujar Jamaluddin.

Lebih lanjut Jamaluddin menerangkan bahwa: “ Sementara itu  sektor swasta dapat berperan dalam memberikan dukungan finansial dan teknis untuk inisiatif lokal, dan organisasi masyarakat sipil dapat memainkan peran advokasi serta pembangunan kapasitas”.

Dalam paparannya beliau menambahkan bahwa pemberdayaan komunitas lokal adalah proses memberikan dukungan, sumber daya, dan peluang kepada individu dan kelompok dalam suatu komunitas untuk mengendalikan kehidupan mereka sendiri dan mencapai perubahan yang berkelanjutan. Hal ini tentang menumbuhkan rasa memiliki dan tanggung jawab dalam masyarakat untuk menyelesaikan masalah mereka sendiri dan menciptakan masyarakat yang lebih adil dan terbuka. Upaya ini melibatkan peningkatan partisipasi sosial, ekonomi serta akses lainnya terhadap pendidikan, layanan kesehatan, dan layanan penting lainnya. Pendekatan ini memprioritaskan kekuatan dan aset masyarakat, serta berupaya membangun kapasitas dan ketahanan untuk menciptakan perubahan berkelanjutan yang bermanfaat bagi semua orang. (al)

Leave a Reply